Dapatkan softlens Exoticon dari optik terdekat – Klik disini

Hampir setiap orang pernah merasakan mata gatal. Lalu, apa sebenarnya penyebab mata gatal?

Mata gatal sering kali menimbulkan ketidaknyamanan, apalagi saat kamu sedang beraktivitas. Munculnya mata gatal ini bisa disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari kebiasaan sehari-hari hingga kondisi medis tertentu.

Berikut ini adalah beberapa penyebab mata gatal yang perlu kamu ketahui:

1. Alergi

Alergi merupakan penyebab mata gatal yang paling umum. Hal ini bisa terjadi karena mata terpapar allergen, seperti debu atau bulu hewan, yang akan memicu jaringan di mata melepaskan zat histamin. Keluarnya zat histamin ini akan menimbulkan reaksi alergi dan salah satunya adalah rasa gatal.

Mata gatal akibat alergi juga bisa bersifat musiman, terutama bagi mereka yang tinggal di wilayah subtropis. Alergi dapat terjadi ketika seseorang menghirup serbuk sari yang biasanya akan banyak bertebaran di udara pada musim semi.

2. Iritasi

Sebagian orang ada yang sangat sensitif terhadap iritan di udara, seperti asap rokok, asap kendaraan, asap pembakaran, atau bahkan parfum tertentu. Jika mengenai mata, iritan bisa menyebabkan mata merah, berair, bahkan gatal. Guna mencegah hal ini, menghindari paparan iritasi adalah solusi paling efektif.

 3. Infeksi

Mata memang cukup rentan terkena infeksi virus, bakteri, atau jamur, apalagi jika kebersihannya kurang terjaga. Contoh infeksi mata yang umum terjadi adalah konjungtivitis dan uveitis. Kondisi ini dapat menimbulkan beragam gejala, mulai dari mata gatal, nyeri mata, penglihatan kabur, hingga sensitivitas terhadap cahaya.

This will close in 20 seconds